Strategi Pemasaran 4P dan Segmentasi Pasar dalam Mengembangkan Usaha CV.Aidrat (Ditinjau dari Kemandirian Santri Ponpes Sunan Drajat)

Jalaluddin, Bilal (2024) Strategi Pemasaran 4P dan Segmentasi Pasar dalam Mengembangkan Usaha CV.Aidrat (Ditinjau dari Kemandirian Santri Ponpes Sunan Drajat). S1 thesis, Institut Al Fithrah (IAF) Surabaya.

[thumbnail of ABSTRAK_202012131115.pdf] Text
ABSTRAK_202012131115.pdf

Download (2MB)
[thumbnail of BILAL JALALUDDIN_202012131115.pdf] Text
BILAL JALALUDDIN_202012131115.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (13MB) | Request a copy
[thumbnail of ARTIKEL_202012131115.pdf] Text
ARTIKEL_202012131115.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of PLAGIASI_202012131115.pdf] Text
PLAGIASI_202012131115.pdf

Download (14kB)

Abstract

Bilal Jalaluddin 202012131115 Strategi Pemasaran 4P dan Segmentasi Pasar dalam Mengembangkan Usaha CV. Aidrat (Ditinjau Dari Kemandirian Santri Ponpes Sunan Drajat)
Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis strategi pemasaran 4P dan segmentasi pasar dalam mengembangkan usaha CV. Aidrat.
Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian lapangan (field research). Sedangkan pendekatan dalam penelitian ini bersifat deskriptif kualitatif. Sumber data dari penelitian ini terdiri dari data primer dan data sekunder. Data primer dalam penelitian ini diperoleh langsung dari kepala bagian pemasaran CV. Aidrat serta santri yang terlibat dalam pengelolaan usaha pesantren. Adapun data sekunder diperoleh dari buku, jurnal, tesis, atau yang lain yang membahas tentang kemandirian perekonomian pesantren.
Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini berupa observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data dalam penelitian ini terdiri dari tiga alur kegiatan yang terjadi secara bersamaan yaitu: reduksi data, penyajian data dan verifikasi atau kesimpulan. Adapun informan dalam penelitian ini terdiri dari: informan kunci, informan utama dan informan pendukung. Untuk menjamin keabsahan data yang diperoleh, peneliti menggunakan teknik penjamin keabsahan dengan triangulasi.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: 1) Berdasarkan analisis yang dilakukan oleh penulis, CV. Aidrat CV.Aidrat membagi segmentasi pasarnya menjadi 2 kelompok yaitu geografis dan demografis. Strategi Pemasaran 4P yang sudah sudah dilakukan oleh CV. Aidrat berupa Product, Price, Place, dan Promotion. 2) Kemandirian usaha yang dilakukan oleh santri Sunan Drajat dapat dikatan mandiri. Sebab usaha yang dilakukan oleh santri Sunan Drajat telah memenuhi indikator santri mandiri di bidang ekonomi.

Kata Kunci: Kemandirian Santri, Strategi Pemasaran 4P, Segmentasi Pasar

Item Type: Thesis (S1)
Contributors:
Contribution
Name
NIDN/NIY
Email
UNSPECIFIED
Farida, Nasyiatul
2127125901
farida.chanafi@gmail.com
Uncontrolled Keywords: Kata Kunci: Kemandirian Santri, Strategi Pemasaran 4P, Segmentasi Pasar
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Syari'ah dan Ekonomi Islam > Perbankan Syari'ah
Depositing User: Jalaluddin Bilal
Date Deposited: 02 Sep 2024 09:13
Last Modified: 02 Sep 2024 09:13
URI: https://erepository.alfithrah.ac.id/id/eprint/74

Actions (login required)

View Item
View Item